MENANTI SEBUAH BINTANG CAHAYA TERANG
Susah dan resah kita hadapi bersama
Hujan dan badai telah kita lalui bersama
Sedih dan bahagia telah kita lalui dengan tegar
Tak ada yang tertinggal satupun di antara itu
Disini
Malam ini
Bulan tiada akan bersinar
Bintang tiada akan bertaburan
Langit penuh dengan suramnya malam
Kini
Di tempat tersembunyi
Ada rasa yang ternodai
Kasih setengah hati
Mulai aku tata dengan baik
Malam tiada bersuara
Sedihnya hati yang terluka
Akankah aku melangkah maju kembali
Angin derita mulai membelai tubuhku
Hatiku
Pikiranku
Dan batinku
Di sana, di balik luka deritaku
Engkau tersembunyi untuk apa?
Segala maksud dan tujuan kaki tak pernah aku mengerti
Akankah aku berhenti sampai disini?
Datanglah engkau
Wahai bintang perdamaian setiap hati manusia
Berikan cinta di hati yang menduakan ini
Agar kembalilah surga pada ibu pertiwi
By : not name me
STKIP St. MARIA BERBELASKASIH SIB OLGA
HANCURNYA HATI BUKAN AKHIR DARI SETIAP CINTA YANG TERSISA
To : Tomi Hutagalung
Tidak ada komentar:
Posting Komentar